Friday, February 1, 2019

KHASIAT DAN EFEK SAMPING DAUN SABILOTO

Sambiloto atau dalam bahasa latin disebut dengan (Andrographis paniculata) merupakan tumbuhan tropis yang bisa tumbuh dimana saja. Di berbagai daerah tumbuhan ini memiliki nama atau sebutan tersendri seperti pada daerah sunda tanaman ini disebut ki oray,papaitan ( bahasa madura ),Sambiloto, ki pait, bidara, andiloto ( bahasa Jawa Tengah ), Ampadu tanah ( Bahasa Sumatera Barat ) dan Sambilata ( bahasa Melayu ). -
sambiloto atau biasa dikenal dalam dunia keilmuan Andrographis paniculata adalah tumbuhan khas daerah tropis yang dapat tumbuh dimana saja. Daun sambiloto digunakan untuk berbagai kebutuhan. Daun sambiloto mengandung senyawa andrographolide. Senyawa ini rasanya pahit, tapi memiliki sifat melindungi hati. Penilitian membuktikan bahwa senyawa ini mampu melindungi hati dari efek negatif galaktosamin dan parasetamol. Senyawa ini juga berperan besar dalam menurunkan enzim CDK4 sehingga menekan pertumbuhan sel kanker.

Khasiat daun sambiloto

Tanaman sambiloto berkhasiat mencegah pembentukan radang, memperlancar air seni (diuretika), kencing manis, dan akaibat terkena racun. kandungan senyawa kalium berkhasiat menurunkan tekanan darah. Hasil percobaan farmakologi menunjukan bahwa air rebusan daun sambiloto 10% dengan takaran 0,3 ml/kg berat badan dapat memberikan penurunan kadar gula darah yang sebanding dengan pemberian suspensi glibenclamid. Selain itu, daun sambiloto juga dipercaya sebagai obat penyakit tyfus
Khasiat Daun Sambiloto
Banyak jenis penyakit yang dapat disembuhkan dengan mengkonsumsi sambiloto. Berikut jenis penyakit yang dapat disembuhkan dengan menggunakan sambiloto, diantaranya hepatitis, disentri basiler, infeksi saluran empedu, diare, tifoid, influenza, abses paru, radang amandel, radang paru-paru, radang saluran nafas, radang ginjal akut, radang telinga tengah, radang usus buntu, demam, sakit gigi, malaria, kencing manis, kencing nanah, sesak nafas, skrofuloderma, leptospirosis, kanker, serta tumor paru-paru, TB paru, skrofuloderma, sesak napas (asma), darah tinggi (hipertensi), kusta (morbus hansen = lepra), keracunan jamur, singkong, makanan laut, penyakit trofoblas seperti kehamilan anggur (mola hidatidosa) dan penyakit trofoblas ganas (tumor trofoblas)


Berikut Cara Alami Dan Tradisional Dalam Memanfaatkan Tanaman Sambiloto:
-Obat Tifoid;
Ambillah daun sambiloto segar sebanyak 10–15 lembar, lalu direbus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin di saring dan tambahkan madu secukupnya lalu diminum. Lakukan 3x sehari.
-Obat Disentri Basiler, Diare, Radang Saluran Nafas, Radang Paru-Paru;
Rebuslah herba kering sejumlah 9–15 gram dengan 3 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring. Air rebusannya diminum sehari 2x, masing-masing 1/2 gelas.
-Obat Disentri;
Herba krokot segar (Portulaca oleracea) sebanyak 500 gram diuapkan selama 3–4 menit, lalu ditumbuk dan diperas. Air perasan yang terkumpul ditambahkan dengan bubuk kering sambiloto sejumlah 10 gram sambil diaduk. Campuran tersebut lalu diminum, sehari 3x masing-masing 1/3 bagian.
-Obat Influenza, Sakit Kepala;
Bubuk kering sambiloto sebanyak 1 gram diseduh dengan cangkir air panas. Setelah dingin di minum sekaligus, Lakukan 3–4x sehari.
-Obat Demam;
Daun sambiloto segar sebanyak 1 genggam ditumbuk halus. Tambahkan 1/2 cangkir air bersih, saring lalu minum sekaligus. Daun segar yang digiling halus juga bisa digunakan sebagai tapal badan yang panas.
-Obat TB Paru;
Daun sambiloto kering digiling menjadi bubuk. Tambahkan madu secukupnya sambil diaduk rata, lalu dibuat pil dengan diameter 0,5 cm. Pil ini Ialu diminum dengan air matang. Sehari 2–3x, setiap kali minum 15–30 pil.
-Obat Batuk Rejan (pertusis), Darah Tinggi;
Daun sambiloto segar sebanyak 5–7 lembar diseduh dengan 1/2 cangkir air panas. Tambahkan madu secukupnya sambil diaduk. Setelah dingin silahkan di minum. Lakukan sehari 3x sehari.
-Obat Radang Paru, Radang Mulut, Tonsilitis;
Bubuk kering herba sambiloto sebanyak 3–4,5 gram diseduh dengan air panas. Setelah dingin tambahkan madu secukupnya lalu diminum.
-Obat Faringitis;
Herba sambiloto segar sebanyak 9 gram dicuci lalu dibilas dengan air matang. Kemudian bahan tersebut dikunyah dan airnya di telan.


Efek samping daun sambiloto

1. Mulut Terasa Pahit
Bagian tanaman sambiloto yang biasanya dipercaya bisa menyembuhkan beragam jenis kondisi penyakit adalah daunnya, tapi hati-hati karena mulut akan dibuat pahit nantinya. Ketika daunnya dibuat ramuan obat tradisional yang perlu diminum, kandungan senyawa di dalamnya yang memiliki istilah andrographpholide akan memberikan efek pahit di mulut. Karena memang dijadikan obat, maka sebenarnya tidak perlu heran bila rasa dari ramuan sambiloto akan pahit seperti layaknya obat-obat lainnya.


2. Sakit Kepala
Sambiloto memang merupakan sebuah tanaman herbal yang tak perlu diragukan keampuhannya dalam mengobati penyakit-penyakit ringan dan serius, tapi hati-hati karena sakit kepala bisa muncul ketika menggunakannya dalam jangka panjang. Apabila penyakit sudah mereda, kurangi jumlah konsumsi atau hentikan segera agar tak menimbulkan rasa pening yang tentu tak akan membuat nyaman diri kita.


3. Tekanan Darah Rendah
Bagi yang memiliki tekanan darah normal atau hipotensi (tekanan darah rendah), sebaiknya tidak meminum ramuan obat berbahan utama sambiloto. Efek sampingnya bisa membuat tekanan darah menurun drastis dan ini akan sangat berbahaya bagi pengonsumsi dengan riwayat kesehatan tersebut. Ini dikarenakan menurut sebuah penelitian, terbukti bahwa tekanan darah dapat diturunkan oleh sambiloto ini jadi sebaiknya menghindari konsumsi sambiloto untuk penyakit lain ketika mengidap hipotensi.


4. Pendarahan
Akibatnya bisa begitu parah jika mengonsumsi sambiloto pada jangka waktu yang cukup lama tanpa takaran yang tepat. Memar dan pendarahan bisa menjadi dua kondisi yang dapat terjadi ketika terlalu berlebihan mengonsumsinya. Ini dikarenakan pembekuan darah akan diperlambat oleh sambiloto yang juga berarti akan menaikkan potensi terjadinya perdarahan. Maka dari itu, seseorang dengan masalah atau gangguan perdarahan tidak disarankan untuk mengonsumsi obat tradisional yang berbahan tanaman sambiloto agar tidak semakin serius; perdarahan makin sulit untuk berhenti karena darah sulit beku.


5. Gangguan Kesuburan
Tanaman sambiloto adalah tanaman obat yang juga bahaya bila dikonsumsi oleh para wanita yang sulit hamil dan tengah berencana ingin punya anak. Sebuah penelitian telah mencoba menelaah dan membuktikan bahwa tanaman sambiloto ini bisa mengganggu reproduksi pada hewan. Walau memang belum dibuktikan efeknya sama terhadap manusia, tentu ada potensi untuk hal tersebut sehingga sebaiknya dihindari jika ingin punya anak dalam waktu dekat. Jika sudah pernah mengecek kondisi kesuburan Anda dan dinyatakan sulit hamil, hindari betul-betul sambiloto ini apapun kiranya penyakit yang tengah diderita. Carilah obat selain sambiloto untuk mengatasi penyakit yang tengah diderita agar tak memunculkan efek samping.


6. Berisiko Keguguran
Untuk para ibu hamil, pengobatan akan suatu penyakit atau masalah kesehatan dengan menggunakan sambiloto perlu diurungkan. Atau kalau sudah meminumnya sekali dua kali diharapkan untuk dihentikan segera agar tidak memicu keadaan yang berisiko bagi janin dan kondisi ibu hamil sendiri. Keguguran adalah salah satu kekhawatiran yang perlu diwaspadai oleh para ibu hamil karena sambiloto tidak sepenuhnya aman. Bahkan bagi yang sedang dalam masa menyusui juga tak dianjurkan untuk mengonsumsi ramuan sambiloto demi keamanan sang ibu dan sang bayi yang masih menyusu.


7. Penyakit Autoimun
Jenis-jenis penyakit autoimun cukup beragam dan kita perlu mewaspadainya karena sambiloto memiliki efek samping tersebut. Memang benar bahwa sistem daya tahan tubuh kita dapat dibantu untuk menjadi lebih aktif oleh ramuan sambiloto, namun gejala penyakit autoimun juga bisa meningkat. Ini akan lebih cenderung terjadi pada seseorang yang menderita lupus, rheumatoid arthritis, serta multiple sclerosis. Bila ada di antara kita yang sudah pernah atau tengah mengidap penyakit autoimun, konsumsi sambiloto sama sekali tidak dianjurkan agar tidak menambah gangguan autoimun.


8. Kelelahan
Cepat lelah juga rupanya bisa menjadi salah satu akibat dari konsumsi sambiloto sebagai ramuan obat penyakit tertentu yang kita derita. Mengonsumsinya dalam jangka pendek akan jauh lebih baik dan dengan aturan pakai ini akan mengurangi risiko efek samping ini yang kemungkinan juga ada kaitannya dengan darah rendah.


9. Hilangnya Nafsu Makan
Kehilangan nafsu makan akan menjadi bagian dari efek samping konsumsi sambiloto pada jangka panjang. Tapi ketika dosisnya berlebih juga mampu menimbulkan efek ini di mana akhirnya berimbas juga pada tubuh yang tak bertenaga dan penurunan berat badan bila tak segera dihentikan konsumsinya.


Semoga bermanfaat. 












No comments:

Post a Comment

KHASIAT TANAMAN ANTING-ANTING UNTUK KESEHATAN

Dalam bahasa melayu tanaman anting-anting dikenal dengan nama pohon kucing-kucingan. tumbuhan ini memiliki rasa yang pahit dan bersifat s...